Jumat, 05 Mei 2017

Balikkan Keadaan

Radar Bogor - Target mendapatkan poin akhirnya bisa diraih Persikabo. Kemarin (4/5) Laskar Padjajaran berhasil menundukkan Cilegon United pada babak penyisihan Grup 2, Liga 2, di Stadion Pakansari, Cibinong.

Kemenangan Persikabo ini diraih dengan tidak mudah. Tim asuhan Rudi Hariantoko itu sempat tertinggal oleh gol cepat tim tamu. Memang, sejak awal pertandingan, Cilegon United mendominasi dan terus membongkar pertahanan Persikabo. Anak asuh Imam Riadi bisa mencetak gol di menit 19, setelah Suandi memberikan umpan silang yang akhirnya bisa diselesaikan oleh Iqbal Nugraha.

Pemain Cilegon United pun makin menggila. Mereka terus menyerang. Beberapa peluang pun tercipta. Namun, hingga peluit babak pertama selesai, skor masih bertahan 1-0.

Di babak kedua, lagi-lagi Persikabo mendapat tekanan dari pemain Cilegon United, melalui permaian cepatnya. Beruntung, Laskar Padjajaran mampu bangkit dan balik menekan tim tamu.

Hasilnya, di menit ke-49 Persikabo bisa menyamakan kedudukan melalui tendangan keras Ryan Kurnia. Di pertengahan babak kedua, kedua tim bermain keras.

Wasit bahkan sempat mengeluarkan beberapa kartu kuning kepada pemain kedua tim. Memasuki menit ke-87, Persikabo menambah keunggulan melalui tendangan Munadi, yang menyambut umpan bola dari Redi.

Hingga babak kedua berakhir, skor 2-1 untuk keunggulan Persikabo. Usai pertandingan, pelatih Cilegon United, Imam Riadi, kecewa dengan gaya permainan anak asuhnya. Menurutnya, pemain terlalu asyik menyerang. "Sejak awak pertandingan, kami bisa mengendalikan. Tapi, dewi fortuna masih memihak Persikabo," ujarnya.

Sementara itu, pelatih Persikabo, Rudi Hariantoko, mengapresiasi semangat pemainnya. "Harapan kami, daya juang di pertandingan selanjutnya bisa seperti sekarang (kemarin, red)," tandasnya.(nal/c)
Source : www.radarbogor.id/read/2017/05/05/6/84023/Balikkan-Keadaan